Type something and hit enter

Tempat wisata di Tangerang ? Ada apa ya di sana? bukannya Tangerang hanya mempunyai pabrik-pabrik besar dan banyak yang bekerja di sana? Anda salah besar, Tangerang bukan hanya tempat orang-orang mencari nafkah. Lebih indah dari itu, Tangerang juga mempunyai daya tarik wisata yang tinggi. Potensi wisatanya sayang jika tidak kita kunjungi. Tangerang mempunyai beberaoa tempat wisata yang terkenal dan banyak para wisatawan berbondong-bondong mengunjunginya. Bagaimana dengan Anda? Sudahkah menginjakkan kaki di salah satu tempat wisatanya?

Jika ada yang belum mengetahuinya, di artikel ini akan membahasa 10 tempat wisata di Tangerang yang paling terkenal. Anda cermati dengan baik ya dan segera kunjungi satu per satu tempat wisatanya, tidak akan menyesal, justru bahagia yang akan datang di diri Anda.

Masjid Pintu Seribu


Masjid Pintu Seribu
Masjid Pintu Seribu, jurnaltransformasiku.wordpress.com
Tempat wisata di Tangerang yang pertama adalah Masjid Pintu Seribu. Sesuai dengan namanya yaitu Masjid Pintu Seribu, keunikan pertama yang dimiliki Masjid ini sudah pasti terletak pada pintunya. Masjid ini mampunyai pinti dalam jumlah yang banyak, atas dasar tersebut diberi nama Masjid pintu seribu. Keunikan lain terletak pada adanya tasbih raksasa yang terbuat ddari kayu, dapat terbayang bukan tasbih yang biasanya dapat digenggam oleh tangan namun sekarang hanya bisa kita lihat di depan mata dengan ukuran yang sangat besar. Banyak wisatawan yang mengunjungi Masjid pintu besar ini, bukan hanya masyarakat setempat, melainkan wisatawan dari kota lain maupun luar negeri.

Pantai Tanjung Pasir


Pantai Tanjung Pasir
Pantai Tanjung Pasir
Pantai Tanjung Pasir memberikan nuansa pantai yang selalu membuat nyaman para wisatawannya dan juga wisatawan dapat melihat kehidupan para nelayan dengan tangkapan ikannya. Yah, di sini perahu-perahu nelayan tersebut berkeliaran ke tengah lautan. Kita juga dapat mengunjungi pulau seribu melalui pantai ini, hanya dengan menggunakan perahu kayu dan jarak yang tidak jauh, kita sudah dapat menginjakkan kaki di pulau seribu. Pantai tanjung pasir ini merupakan tempat wisata pantai yang terkenal di Tangerang.

Bendungan Pintu Air Sepuluh


 Bendungan Pintu Air Sepuluh
 Bendungan Pintu Air Sepuluh
Bendungan pintu air sepuluh selalu ramai dikunjungi wisatawan. Udaranya yang sejuk dan pemandangannya yang menakjubkan membuat wisatawan betah dan ingin menginjakkan kaki kembali di tempat ini bersama keluarga atau kerabatnya. Sesuai dengan namanya yakni bendungan pintu air sepuluh, bendungan ini mempunyai pintu air berjumlah 10 yang membendung Sungai Cisadane. Lepas dari pada itu, tempat wisata di Tangerang yang satu ini merupakan bukti sejarah, tempat peninggalan dari Bangsa Belanda yang sampai sekarang masih berdiri dengan kokohnya.

Masjid Al-Adzom


Masjid Al-Adzom
Bagian dalam Masjid, gondhoedys.blogspot.co.id
Jika setiap daerah mempunyai Masjid terbesar di daerahnya, nah di Tangerang, Masjid Al-Adzom ini yang merupakan Masjid terbesarnya. Masjid ini ramai dikunjungi wisatawan. Selain untuk melaksanakan tujuan utama yaitu beribadah, tak jarang wisatawan datang untuk menyaksikan keunikannya. Keunikan tersebut terletak pada bentuk kubahnya, dengan bentuk empat kubah berukuran besar sebagai penyangganya, terdapat satu kubah sebagai kubah utama terletak di atas empat kubah tersebut.

Pantai Tanjung Kait


Pantai Tanjung Kait
Pantai Tanjung Kait
Setelah pantai tanjung pasir, Tangerang juga mempunyai pantai lainnya, pantai tanjung kait namanya. Jika Anda sejenak ingin melepas kepenatan dan rutinitas harian Anda, tempat inilah yang paling cocok dan menjadi referensi wisata utama yang wajib Anda kunjungi. Selain terkenal, pantai ini menyuguhkan nuansa pantai yang lain, di pantai ini terdapat desa nelayan yang wajib kita coba hidangan lautnya. Dengan rumah panggung di atas laut dan pemandangan pantai yang memanjakan mata, Anda akan merasakan kenikmatan yang luar biasa ketika menikmati hidangan laut tersebut. Segera datangi tempat ini, ajak keluarga, sahabat atau pasanganmu.

Pulau Cangkir

Pulau Cangkir
Pulau Cangkir
Anda ingin berwisata sejarah? Atau berziarah ke makam tokoh penyebar agama Islam? Wah jangan banyak berpikir, ayo kunjungi tempat wisata di Tangerang yang satu ini, Pulau Cangkir namanya. Di sini terdapat makam Pangeran Jaga Lautan. Dan biasanya, banyak wisatawan yang datang ke pulau cangkir ini untuk berziarah ke makam tersebut.

Situ Cipondoh

Situ Cipondoh
Situ Cipondoh
Anda sudah berkeluarga? Sudah mempunyai buah hati? Situ Cipondoh adalah jawaban yang tepat untuk pertanyaan destinasi wisata yang cocok untuk keluarga Anda. Tempat ini dijamin membuat bahagia si kecil kesayangan Anda karena terdapat banyak arena bermain anak di sini, seperti bebek-bebekan, sepeda air, kereta-keretaan dan lain sebagainya. Situ Cipondoh merupakan objek wisata yang menyuguhkan nuansa danau dengan pemandangan yang indah di mata. Anda juga dapat memancing di tempat ini.

Marcopolo Water Adventure

Marcopolo Water Adventure
Marcopolo Water Adventure
Tempat wisata di Tangerang selanjutnya adalah Marcopolo Water Adventure. Jika Anda termasuk orang yang anti mainstream, segera datangi arena bermain air yang satu ini. Marcopolo Water Adventure dibangun di atas sebuah gedung, menarik bukan? Yah, di saat arena bermain air dibangun di atas tanah dan ketika masuk kita bisa langsung berenang. Namun di sini, kita harus naik ke atas gedung terlebih dahulu. Sayang sekali jika dilewatkan, kolam air yang tersedia di sini pun unik dan menarik. Di sini terdapat kolam air terjun, kolam terapi, kolam arus dan kolam-kolam lainnya yang menarik untuk Anda rasakan. Segera kunjungi taman air ini.

Ocean Park Water Adventure

Kolam Arus Ocean Park Water Adventure
Kolam Arus Ocean Park Water Adventure
Taman air yang kedua adalah Ocean Park Water Adventure. Isi weekend Anda dengan orang-orang terkasih dengan mengunjungi tempat ini. Sama halnya seperti Marcopolo Water Adventure, di sini terdapat juga banyak kolam yang menarik. Salah satu kolam yang menjadi favorit pengunjung adalah kolam dengan arus tenang. Anda dapat berdiam di atas pelambung dengan tenang dan tentu dengan menikmati pemandangan yang Anda. Beban yang hinggap di pikiran pun segera melayang dan pergi dari pikiran kita.

Taman Buaya Tanjung Pasir

Taman Buaya Tanjung Pasir
Taman Buaya Tanjung Pasir
Buaya memang binatang yang banyak ditakuti orang. Namun jangan salah, objek wisata yang satu ini terkenal di Tangerang dan menjadi destinasi wisata yang ramai dikunjugi. Taman Buaya Tanjung Pasir merupakan tempat penangkaran buaya dan terdapat juga patung raksasa buaya. Anda tentu dapat mengabadikan momen dengan berfoto di patung ini. Selain itu, di sini Anda juga dapat membeli kerajinan berbahan dasar dasar kulit buaya, seperti tas dan dompet kulit buaya. Telur buaya pun jika Anda mau dapat membelinya di sini. Taman buaya tanjung pasir ini memiliki banyak buaya di dalamnya, sekitar lebih dari 500 ekor buaya ada di taman ini.

Baca juga ulasan mengenai 6 Tempat Wisata Di Balikpapan Yang Wajib Dikunjungi.

Bagaimana dengan tempat wisata di Tangerang yang sudah dibahas di atas? Tertarik bukan untuk mengunjunginya? Ayo segera datangi satu per satu tempat wisata tersebut dan nikmati setiap keunikan dan keindahan yang ada di dalamnya. Cukup dekat Anda kunjungi tempat-tempat tersebut. Seperti diuraikan di atas, Tangerang bukan hanya terkenal dengan lapangan pekerjaan yang banyak. Selain pabrik-pabrik yang berjejer di Tangerang, Tangerang pun mempunyai segudang keindahan potensi wisata terkenal yang sayang sekali jika kita tidak mengunjunginya.

Click to comment